Selasa, 06 Mei 2014

Kelompok Islam Mesir Akan Boikot Pemilu Mei 2014

KAIRO -- Aliansi kaum Muslim Mesir yang dimotori Ikhwanul Muslimin, kelompok pendukung mantan presiden terguling Muhammad Mursi, menyerukan aksi boikot terhadap Pemilu yang akan digelar 26-27 Mei mendatang. Dilansir Reuters, Ahad (27/4), aksi tersebut merupakan sikap politik para pendukung Mursi yang menganggap pengambilalihan kekuasaan oleh pihak militer di bawah komando Jenderal Abdul Fatah Sisi adalah ilegal. 
Pun, Pemilu bulan depan dinilai melanggar konstitusi.

Para pendukung Mursi menganggap pemilu yang akan digelar tak lebih dari sekedar lelucon yang sengaja dirancang untuk mengangkat sang dalang kudeta sebagai presiden. Menjelang pemilihan, Sisi memang diprediksi akan menang telak, menghadapi lawan semata wayangnya, politikus sayap kiri Hamdeen Sabahi.

Dalam sebuah pernyaataan melalui akun Facebook, Aliansi Nasional Mendukung Legitimasi, menyatakan tidak akan mengakui proses monitoring yang akan dilakukan oleh Uni Eropa. Kelompok tersebut menuding pemerintahan negara-negara Barat adalah pendukung kudeta terhadap Mursi yang terpilih secara demokratis. - [sumber]

*
Postingan Terkait Lainnya :


1 komentar:

Berita Valentino mengatakan...

Aku berlindung kepada Alloh dari godaan kesenangan dunia yang menipu.

Posting Komentar

 

Hizbut Tahrir Indonesia

SALAFY INDONESIA

Followers